Friday, July 17, 2020

Atasi Bekas Jerawat dengan Some by Mi Snail Truecica Miracle Repair Cream

Sebelumnya aku telah mencoba Some by Mi Snail Truecica™ Miracle Repair Toner yang hasilnya cukup bagus dikulitku. Kemudian, aku dapet kesempatan lagi dari Official Some by Mi Korea untuk mencoba Some by Mi Snail Truecica™ Miracle Repair Cream. Tentu aku sangat excited! Penasaran bagaimana hasilnya kalau dipakai bersamaan dengan tonernya, apakah lebih bagus? atau malah sebaliknya?

Some by Mi Snail Truecica™ Miracle Repair Cream

Ini adalah cream dari Snail Truecica ™ Line. Mengandung 420,000ppm Snail Truecica ™. What is it? Merupakan kombinasi dari Black Snail dengan Some by Mi exclusive ingrent Truecica™( teknologi yang dikembangkan oleh Some by Mi atau merupakan komposisi yang telah dipatenkan oleh  Some by Mi, kandungannya adalah mugwort extract + tea tree leaf water + Asiatic pennywort extract + Titrated Asiatic pennywort extract). Kandungan ini dipercaya bagus banget untuk melindungi kulit sensitif dari pengaruh buruk lingkungan.


Cream ini memiliki fungsi utama untuk menguatkan skin barrier dan menjadikan kulit lebih sehat.

Siapa saja yang butuh cream ini?

Mereka yang memiliki masalah skin barrier, misalnya habis breakout atau baru sembuh dari jerawat, over cleansing atau over exfoliation juga bisa menjadikan kondisi skin barrier jelek. Apa saja tanda-tanda kulit kita membutuhkan produk untuk menguatkan skin barrier? Kalau seperti yang pernah aku alami kulit terasa kering berlebihan dan flaky atau malah berminyak berlebihan. Selain itu karena dulu aku habis breakout tiba-tiba pemakaian produk apapun itu jadi kurang optimal atau malah nggak ada efek sama sekali.

Bagaiamana produk ini bekerja?

Produk ini bekerja dengan 3-STEP System :
1. Relax Skin, kandungan Truecica dengan cepat menyejukkan dan menenangkan kulit yang bermasalah atau iritasi.
2. Deliver Nutrients, kandungan Black Snail menguatkan kekuatan alami kulit.
3. Strengthen Barrier, kandungan Marine Collagen, 5 jenis Ceramide dan Vegetable Peptides membantu menguatkan skin barrier.


Ingredients

Water, Butylene Glycol, Niacinamide, 1,2-Hexanediol, Snail Secretion Filtrate, C12-14 Pareth-12, C12-14 Pareth-7, Carbomer, Tromethamine, Dioscorea Japonica Root Extract, Trehalose, Ethylhexylglycerin, Beta-Glucan, Hydrolyzed Corn Starch, Citrus Aurantium Bergamia (Bergamot) Fruit Oil, Allantoin, Adenosine, Disodium EDTA, Sucrose, Melaleuca Alternifolia (Tea Tree) Leaf Extract, Glycyrrhiza Glabra (Licorice) Root Extract, Agrimonia Eupatoria Extract, Salvia Officinalis (Sage) Oil, Centella Asiatica Extract, Salvia Officinalis (Sage) Leaf Extract, Camellia Sinensis Leaf Extract, Chamaecyparis Obtusa Leaf Extract, Silybum Marianum Seed Extract, Perilla Frutescens Leaf Extract, Sodium Chondroitin Sulfate, Broussonetia Kazinoki Root Extract, Propolis Extract, Artemisia Capillaris Extract, Cimicifuga Dahurica Root Extract, Salix Alba (Willow) Bark Extract, Pentylene Glycol, Madecassoside, Oenothera Biennis (Evening Primrose) Flower Extract, Asiaticoside, Asiatic Acid, Madecassic Acid, Phenoxyethanol.

Packaging

Produk dikemas dalam jar berbahan plastik tebal warna merah dengan tutup warna hitam. Dibagian dalamnya ada lid untuk melindungi produk supaya nggak beleber dan berantakan. Ada box nya juga, khas Some By Mi Snail Truecica ™ line warna merah dengan semburat hologram. Bagian tutup box nya bersegel, sayangnya ketika aku terima segel udah di rusak sama pihak Bea Cukai untuk tujuan pemeriksaan.

Texture & Scent

Karena kandungan Snail-nya cukup tinggi, maka nggak heran aku ketika mendapati teksturnya mirip lendir siput. Beberapa orang agak geli dengan tekstur ini, but it's okay for me. Warnanya putih susu dan meskipun kayak lendir, cream ini terasa sangat ringan dan tidak lengket sama sekali. Ketika diaplikasikan ke kulit juga mudah meresap, dengan glowy finish. Aku merasa teksturnya sangat pas untuk kulitku yang kombinasi dan cenderung berminyak. Nggak kurang juga nggak bikin wajah nampak minyakan. Aku rasa kalian yang punya kulit oily juga bakal menyukai cream ini, sementara untuk kulit kering ini the best! Supply kelembapan dan hidrasinya asli enak dan serba pas.

Baunya enak banget, segar mirip kayak tonernya. Ada perpaduan tea tree, eucalyptus dan fingerroot. Aku suka sama bau macam ini, auto menyegarkan dan menenangkan.

How to Use

Aku pakai Some by Mi Snail Truecica™ Cream ini di step terakhir pm routine atau sebelum sunscreen di am routine. Berikut aku sertakan urutan dan produk apa saja yang aku pakai barengan dengan cream ini.


Am Routine :
Simple Refreshing Facial Wash - Some by Mi Snail Truecica ™ Toner - Herb Doctors Gel Spray - Jumiso All Day Vitamin Serum - Some by Mi Snail Truecica™ Cream - Sunscreen (merk nya gonta-ganti sih aku).

Pm Routine :
Botanic Farm Grain Ferment Cleansing Sherbet - Simple Refreshing Facial Wash - Klairs Freshly juiced vitamin drop - Some by Mi Snail Truecica™ Toner - Herb Doctors Gel Spray - Some by Mi Snail Truecica™ Cream


My Experience

Sebelum pakai cream ini aku habis breakout gara-gara makanan dan cuaca, jadi penyebab breakout nggak selalu gara-gara ngga cocok skincare yaa, kapan-kapan bakal aku buatin artikel tentang breakout beserta cara mengatasinya. 


Jerawat bekas breakout sudah hilang, tapi meninggalkan bekas kemerahan, kulit jadi kusam, tekstur kulit tidak rata serta pori-pori yang nampak lebih besar dari sebelumnya.

Sejak awal pemakaian aku sudah punya good feelings sama cream ini. Pertama karena teksturnya yang enak, trus juga karena efek hidrasinya yang bagus di kulit. Setiap kali pakai cream ini di malam hari keesokan paginya ketika bangun kulitku nampak segar dan kenyal. Tidak ada produksi minyak berlebihan.

Dan inilah hasilnya setelah memakai Some by Mi Snail Truecica™ Cream selama 2 minggu.

Terlihat bekas jerawat kemerahan sangat berkurang, kulitku yang kusam jadi sedikit lebih cerah, teksturnya juga membaik dan pori-pori nampak mengecil. 

Selama 2 minggu menggunkaan Some by Mi Snail Truecica™ Cream tidak ada reaksi buruk dikulitku.

Conclusions

Overall, I really love this cream!! Some by Mi Snail Truecica™ Miracle Reapir Cream ini aku masukkan ke basic skincare. Jadi, ini merupakan cream yang udah cocok banget di kulitku. Jika suatu ketika aku breakout atau nggak cocok dengan cream lain aku akan kembali ke cream ini.


Tapi...tidak ada skincare yang bersifat universal atau bisa dipakai semua orang, tetap cocok-cocokan. Produk ini cocok dikulitku dan hasilnya cukup bagus, bukan berarti kalian semua juga sudah pasti bakal cocok atau hasilnya sama. Produk lain sebagai pendukungnya juga sangat berpengaruh. Orang dengan jenis kulit dan masalah sama pun belum tentu bisa cocok menggunakan produk yang sama, karena bisa saja ada alergi dengan salah satu ingredient di dalamnya. Kulit manusia itu unik, kalau pengen tau produk ini cocok apa nggak di kulitmu maka coba aja, kalau nggak di coba maka kamu nggak akan tau.

I got this product from Official Some by Mi Korea in exchange for honest review.

Kalian bisa beli produk Some by Mi yang asli di Official Shopee mereka, namanya somebymi_official_store.id harga yang tertera disana sudah termasuk pajak, produk dikirim langsung dari Korea.

Monday, July 13, 2020

Atasi Jerawat dengan Ciracle Red Spot Pink Powder

Acne Prone Skin sudah mendarah daging di keluargaku. Aku mendapatkannya dari ibuku, jadi semua anak ibuku memilikinya. Sedih? Dulu sih selalu protes, kenapa aku berjerawat? Mati 1 tumbuh 1000? Jerawat sudah menjadi pelanggan tetap wajahku. Tapi semakin dewasa, ehh tua maksudnya aku semakin memahami kondisi kulitku dan menerima kenyataan bahwa Acne Prone Skin yang aku miliki ini nggak bisa 100% disembuhkan, tapi hanya bisa dirawat biar mereka nggak ngamuk.


Karena sekeluargaku berjerawat, jadi setiap kali aku dapet PR atau hadiah giveaway berupa Acne Treatment bukan aku saja yang bahagia, tapi mereka juga ikut kegirangan. You know what I mean? Artinya mereka juga bisa ikutan pakai. Terakhir Acne Treatment berbentuk totol ukuran jumbo yang biasanya orang biasa memghabiskannya selama 6 bulan itu di sikat habis oleh keluargaku kurang dari 1 bulan. Mungkin kalau ada lomba menghabiskan Acne Treatment keluargaku bakal ku daftarin, hehe.

Ciracle Red Spot Pink Powder

Ini adalah Korean brand, yang cukup Best Seller di negara asalnya sana. Aku telah membaca banyak review bagus tentangnya. Sekitar 90% review mengatakan ini Acne Spot Treatment terbaik. Apakah demikian? Mari kita buktikan.

What is Ciracle Red Spot Pink Powder?

Ini adalah Acne Treatment yang orang Indonesia sering menyebutnya dengan obat totol jerawat. Berbentuk powder yang mengendap di dalam cairan. Uniknya cairannya disini berwarna kuning, berbeda dengan beberapa produk serupa yang sebelumnya pernah ku coba, cairannya berwarna bening.

Fokusnya produk ini untuk mengatasi Purulent Acne. Haduh... apa lagi itu purulent acne? Purulent adalah cairan berwarna putih susu, kadang kekuningan kadang agak cokelat, yang mengandung sel darah putih dan bakteri sisa luka atau peradangan. Jadi, Ciracle Red Spot Pink Powder ini fokusnya buat sembuhin jerawat yang ada isinya, yang meradang seperti pustules dan cystic acne. Cara kerjanya menenangkan jerawat, menyerap sebum dan mengangkat sel kulit mati.

Main Ingredients

Cairan berwarna kuning mengandung AHA (Glycolic Acid) dan BHA (Salicylic Acid) yang bekerja mengangkat sel kulit mati dari permukaan kulit dan ke dalam pori-pori.

Pink powdernya mengandung Calamine, Sulfur & Volcanic Ash. Berfungsi untuk menenangkan jerawat, mengeringkan serta mempercepat proses penyembuhan.


Packaging

Ukurannya sangat kecil, hanya 16ml. Aku bisa bayangkan ini akan habis dalam 1-2 minggu saja kalau dipakai 1 keluarga. Dikemas dalam botol berbahan kaca, dengan lubang yang cukup besar supaya cotton buds bisa masuk. Botol tersegel dengan plastik ketika keadaannya masih baru. Terdapat pula box kertas dengan informasi berbahasa Korea yang mana aku nggak paham sama sekali, hahaha.

Texture & Scent

Cairan yang berwarna kuning teksturnya mirip alcohol, dia memang mengandung alcohol di urutan pertama. Water-like dan ketika terkena udara bakal cepet kering. Sementara pink powdernya ketika diambil teksturnya mirip lotion.

Memiliki aroma yang menyengat, baunya mirip balsem, ada sensasi dingin yang sangat kuat sehingga malah terkesan pedes dan langsung menusuk di hidung. Ketika di oleskan di area dekat mata terasa pedih.

How to Use

Jangan di kocok!! Biarkan mereka terpisah. Ketika pink powder sudah mengendap di dasar botol baru deh kalia ambil pakai cotton buds.

Di sarankan pakai produk ini overnight, jadi di bawa tidur gitu. Tapi, it's a big NO for me!! Untuk Acne Treatment model kayak gini aku nggak berani pakai semalaman, hanya 2-4 jam saja. Kenapa? Pernah ketiduran pas pakai produk ini dan keesokan harinya malah pori-poriku tersumbat dan muncul jerawat baru beranak-pinak. Jadi, aku lebih suka pakai di sore hari habis mandi sekitar pukul 17.00 wib lalu aku bersihkan pukul 21.00 wib sebelum memakai night routine.

My Experience & the Results

Aku lagi breakout nih, belum tau karena apa? tapi aku curiga 1 dari 2 produk baru yang aku cobain penyebabnya. Ada 1 cystic acne di pipiku dan 2 calon jerawat di jidat. Yang di jidat ini udah gede, bengkak, merah dan nyeri tapi nggak ada matanya, sementara yang di pipi gede, merah dan udah ada matanya. Aku totolkan Ciracle Red Spot Pink Powder di ke-3 area tersebut. Rasanya kayak diolesin balsem, efek dinginnya kenceng banget dan terasa pedes. Be carefull kalau ada bagian kulit yang luka atau terbuka jangan diolesin produk ini, asli bakal perih banget.

Bagaimana hasilnya?

Untuk 2 calon jerawat di jidatku masih tetep bengkak, kalau diraba terasa keras, tapi kemerahan dan rasa nyerinya berkurang. Sementara untuk jerawat di pipiku purulent / cairan isinya sudah hilang, hanya menyisakan bekas kemerahan sedikit bengkak dan kulitnya terbuka. Setelah 3 hari kulitnya baru menutup dan teksturnya rata, tinggal bekas kemerahan saja yang biasanya bakal memudar kalau aku pakein produk dengan kandungan Niacinamide.

Overall I love this product! Cara kerjanya cukup cepat. Kalian yang punya masalah jerawat terutama purulent acne wajib cobain produk ini.

Kalian bisa beli Ciracle Red Spot Pink Powder di Charis Shop ku untuk mendapatkan harga khusus.


Thursday, July 9, 2020

Cleanser Terbaik untuk Kulit Sensitif dan Dehidrasi, Oneoseven Low pH Changa Cleanser

Memiliki kulit sensitif itu tricky, harus sangat selektif dalam memilih produk, terutama untuk memilih cleanser. Dulu, aku menganggap kalau pakai cleanser apapun nggak masalah, nggak terlalu penting, paling juga bakal cocok-cocok aja. Tapi ternyata itu salah. Cleanser yang kurang tepat bisa menyebapkan kulit kering, dehidrasi, flaky bahkan berujung ke jerawat. Setelah menyadari hal tersebut aku jadi sangat selektif memilih cleanser. Ada 2 kriteria cleanser yang aku sukai, yaitu.

1. Tidak terlalu banyak busa. Kulitku sangat sensitif kadang cleanser yang busanya terlalu melimpah bisa mengiritasi.
2. Tidak ada kesan ketarik dan kering setelah dibilas.

Hari ini aku mau mereview sebuah cleanser yang telah terpilih sebagai cleanser terbaik tahun 2019 versi BeautChat.

Oneoseven Low pH Changa Cleanser

Setengah dari 2020 telah kita lewati, tapi aku merasa bahwa cleanser ini masih yang terbaik yang pernah aku coba.

Sebelumnya, mari kita bahas sedikit tentang Oneoseven. Apakah kalian pernah dengar brand ini? Atau bahkan pernah mencoba produknya? Oneoseven adalah Korean Premium Beauty Brand. Brand ini memanfaatkan khasiat asam amino esensial dari cuka fermentasi alami. Asam amino esensial dalam produk Oneoseven 100% terbentuk secara alami, dan menawarkan manfaat yang tak tertandingi dibandingkan dengan asam amino yang disintesis secara kimia. Beberapa produk Oneoseven telah memenangkan berbagai penghargaan, salah satunya di Anti-Aging Expo yang bergengsi pada tahun 2016.

Oneoseven Low pH Changa Cleanser diformulasikan untuk mereka yang memiliki kulit sensitif. Selain membersihkan dan mengangkat kotoran diwajah dengan lembut, cleanser ini juga membantu melembapkan dan menghidrasi kulit.

Kandungan utamanya Changa Mushroom Extract yang berfungsi untuk memperbaiki elastisitas kulit, menguatkan barrier dan mencerahkan. 10 Complex (Chamomile Extract, Paper Mulberry Root Extract, Lotus Extract, Morus Alba Bark Extract, Apple Extract, Camelia Leaf Extract, Green Tea Extract, Gotu Kola Extract, Lignonberry Leaf Extract, Pine Mushroom Leaf Extract
) yang bekerja untuk memperbaiki tekstur kulit dan mencerahkan. 5 Years Naturally Fermented Vinegar yang kaya akan Amino Acid, Vitamin C dan Acetic Acid untuk anti-aging).

Selain 3 kandungan utama diatas, aku juga menemukan Centella Asiatica, ini adalah ingredient favoritku yang bagus banget untuk kulit sensitif dan meredakan iritasi maupun kemerahan.

I love how minimalist the packaging is. Dengan kemasan tube warna light cream keabu-abuan, tutupnya model flip-top & lubang untuk kecil, jadi lebih terkontrol ketika dipencet untuk mengeluarkan isinya.

Teksturnya berbentuk gel bening dengan hints kekuningan. Ada serpihan semacam tumbuhan kering didalamnya yang berfungsi sebagai gentle exfoliator, ini sangat aman digunakan setiap hari karena sama sekali nggak melukai kulit.

No artificial fragrance added di cleanser ini, tapi bukan berarti nggak ada baunya. Ketika melihat ke ingredients list aku menemukan bergamot oil, dan langsung kebayang seperti apa baunya. Bergamot oil sering aku temukan dibeberapa skincare tanpa pewangi, ini biasanya digunakan sebagai natural fragrance. Baunya enak, sangat lembut dan menenangkan, mirip bau grapefruit.

Busa yang dihasilkan super lembut dan tidak terlalu banyak. Biasanya aku langsung mengoleskan cleanser ke wajah, lalu memijatnya selama beberapa detik sebelum di bilas. Setelah dibilas tidak ada rasa kulit ketarik, ketat maupun kering. Malah kulitku terasa sangat lembut dan lembap. Setelah beberapa saat kulitku juga tidak menjadi kering maupun berminyak, itu mengindikasikan bahwa cleanser ini cukup menghidrasi.

Karena harganya yang lumayan mahal dan saat ini aku ada 5-6 cleanser sudah terbuka, jadi aku tidak menggunkan cleanser ini setiap hari. Lalu kapan aku menggunkannya? Aku hanya menggunkan Oneoseven Lo pH Changa Cleanser ketika kulitku memberikan sinyal bakal iritasi, atau breakout. Tandanya mulai gatal, muncul kemerahan, serta flaky. Nah, saat itulah cleanser ini beraksi.

Dikulitku yang sensitif dan mudah berjerawat cleanser ini adalah penyelamat. Tapi sayangnya produk ini belum ada official nya di Indonesia dan harganya lumayan mahal, yaitu $17 di beMused Korea.

Thursday, July 2, 2020

Pond's Juice Collection Sheet Mask : Watermelon, Orange Nectar, Aloe Vera


Apakah kalian sudah cobain sheet mask series terbaru dari Pond's?

Sebenarnya, aku punya pengalaman kurang menyenangkan dengan sheet mask dari Pond's Tone Up Milk series. Bahan dan ukuran lembarannya kurang bagus, trus aku kurang suka dengan finish essence nya yang cuma mengering di permukaan kulit, jadi essence nya tidak terserap. Bahkan sampai keesokan harinya lapisan itu terasa luruh ketika dibilas dengan air. Kalian bisa bayangkan itu?

Tapi aku nggak kapok! apalagi melihat kemasan series terbaru mereka "Juice Collection" ini nampak seger banget. Kemudian salah satu variant nya adalah Watermelon that's my fav!!  Pernah beberapa kali coba sheet mask Korea variant watermelon, belum ada yang failed di aku.

Pond's Juice Collection Sheet Mask ini klaimnya 100% origin extract, 100% natural fiber sheet mask, 100% Alcohol free.

Pond's Juice Collection Sheet Mask memiliki 3 variant, yaitu :

Watermelon + Hyaluronic Acid.

Orange Nectar + Hyaluronic Acid.

Aloe Vera Extract + Hyaluronic Acid.

Semua variant nya mengandung Hyaluronic Acid yang berfungsi untuk melembapkan kulit. Sementara kandungan lainnya tiap variant nanti akan aku jelaskan di bawah.

Packaging 

Nggak usah dijelasin kalian pasti bisa lihat sendiri betapa segernya kemasan Pond's Juice Collection Sheet Mask ini. Memiliki warna berbeda di tiap kemasannya dan gambar sesuai variant. Yang bikin seger tuh gambarnya yang nampak juicy, seketika bikin adem yang lihat.

Kemasannya berbahan plastik glossy, tipis dan ukurannya lumayan kecil. Dibagian depan kemasan terdapat klaim produk dan main ingredients. Bagian belakang kemasan terdapat informasi produk yang cukup lengkap dan mudah dipahami. Mulai dari Ingredients, cara pemakaian, bahkan terdaoat nature facts tentang main ingredient nya.

Material & the Fit

Aku sangat bersyukur karena ternyata bahan lembaran Pond's Juice Collection Sheet Mask ini berbeda dari Pond's Tone Up Milk Series. Bahannya terbuat dari 100% fiber, lumayan tipis, terasa lembut dan nyaman dipakai. Tapi sayangnya nggak elastis, but it's okay karena ukurannya sudah sangat pas diwajahku. Berbeda dari Pond's Tone Up Milk Series yang lembarannya sangat lebar hingga ke telinga.

Pond's Juice Collection Sheet Mask - Watermelon

Kandungan utamanya Watermelon Extract, Vitamin E dan Hyaluronic Acid. Masker ini diformulasikan untuk menghaluskan, menutrisi dan melembapkan kulit.

Memiliki water-like essence, bening dan cair. Terasa sedikit berminyak tapi tidak lengket. Baunya tidak seperti bau semangka yang aku bayangkan, masker ini baunya cukup kuat dan sangat menyengat. Kandungan fragrance ada diurutan atas ingredients list. Baunya perpaduan manis fruity dan ada sedikit hint asam.


Aku menggunakan masker ini selama 30 menit, lebih lama dari yang disarankan yaitu 15 menit, is it okay? Selama memakainya aku tidak merasakan adanya sensasi sejuk atau dingin, tapi bahannya yang bagus membuatku merasa nyaman memakainya sedikit lebih lama.


Ketika lembaran aku angkat, essence yang tertinggal di wajahku terasa sedikit lengket dan berminyak. Aku pijat-pijat dan ratakan essence yang tersisa supaya terserap. Butuh waktu cukup lama supaya essence terserap, sekitar 30-45 menit. Hasilnya kulitku jadi terasa lebih segar, lembap, halus, terhidrasi dengan baik dan nampak sedikit cerah.


Pond's Juice Collection Sheet Mask - Orange Nectar

Diformulasikan untuk mencerahkan, menutrisi dan melembapkan kulit. Kandungan utamanya Orange Nectar yang kaya akan Vitamin C, Vitamin A, Mineral Magnesium, Antioksidan dan Asam Amino. Selain itu juga mengandung Hyaluronic Acid dan Vitamin C.

Essence nya sama seperri variant watermelon, bening dan cair tapi sedikit terasa lebih lengket. Baunya enak banget, seperti bau jeruk yang baru diperas.


Aku menggunakan masker ini selama 20 menit karena aku merasa kurang nyaman dengan essence nya yang sedikit lengket. Ketika lembaran diangkat aku melihat tekstur kulitku malah menjadi sedikit kasar. Jika dilihat dengan saksama pori-poriku seperti terbuka semua. Surprisingly waktu ku gosok-gosok kulitku banyak Whiteheads keluar. 


Keesokan harinya wajahku memerah seeprti iritasi dan mulai muncul beberapa jerawat.


Pond's Juice Collection Sheet Mask - Aloe Vera

Diantara variant lainnya, ini yang terkesan biasa karena sudah banyak di luar sana sheet mask dengan kandungan Aloe Vera.

Diformulasikan untuk menutrisi, melembabkan dan menyejukkan kulit. Kandungan utamanya Aloe Vera Extract, Vitamin B3 dan Hyaluronic Acid.


Masih sama seperti 2 variant sebelumnya, essence masker ini teksturnya cair, cuma bedanya aku merasa variant aloe vera ini agak lebih ringan, nggak lengket maupun berminyak sama sekali. Baunya juga enak, bukan tipe bau aloe vera yang beredar dipasaran, aku nggak bisa jelasin bau apa itu? Karena belum pernah nemu bau macam ini sebelumnya.

Kondisi wajahku sebelumnya sedang berjerawat akibat Pond's Juice Collection Sheet Mask - Orange Nectar dan masker ini terasa tepat sekali ku gunakan karena memberikan efek sejuk dan menenangkan.


Aku menggunakan selama 30 menit, ketika lembaran aku angkat aku bisa melihat jerawatku yang memerah jadi lebih kalem, kemerahan akibat iritasi juga berkurang. Hasil lain yang ku rasakan kulitku terasa lebih segar dan lembap.


Conclusion

Dari ke 3 variant Pond's Juice Collection Sheet Mask favoritku adalah Aloe Vera. Padahal aku berharap banyak pada variant Watermelon dan malah nggak ada ekspektasi apapun untuk Aloe Vera. Untuk variant Orange Nectar benar-benar failed di kulitku, it break me out tapi untungnya si Aloe Vera mampu menyembuhkannya.

Overall masker ini lumayan bagus dilihat dari segi harganya yang cukup terjangkau (aku beli di Shopee Unilever seharga 10ribuan) bahan lembarannya juga bagus jika dibandingkan dengan merk lain yang harganya sama.

Masalah cocok atau nggak nya itu tergantung kulit kalian. Dikulitku variant orange nectar nggak bagus bukan berarti dia emang jelek, bisa saja dikulit kalian malah bagus hasilnya? Kita nggak akan tahu kalau nggak mencobanya sendiri. Takut mencoba karena takut nggak cocok? Lalu kapan kamu bakal tahu kalau kulitmu cocok?